Senin, 24 Oktober 2022

0 Peduli Kesehatan Balita, Satgas TMMD Ke-115 Kodim 1314/Gorut Bantu Pelayanan Posyandu

 

Bergerak, Hadir dan Bantu Masyarakat dalam pelaksanaan program non fisik TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-115 Kodim 1314/Gorut, dalam membantu kegiatan Pelayanan Posyandu, bertempat di Pos Kesehatan Desa Bontula Kec. Asparaga Kab. Gorontalo, Senin (24/10/2022).

"Kegiatan ini dilakukan personel Satgas TMMD ke-115 Kodim 1314/Gorut dari bagian kesehatan yang secara khusus menangani masalah medis anggota Satgas maupun warga masyarakat di sekitar lokasi kegiatan TMMD di Desa Bontula Kecamatan Asparaga Kabupaten Gorontalo," Hal ini disampaikan Bintara Kesehatan (Bakes) Satgas TMMD Kodim 1314/Gorut, Serka Firman Nurdin.

Penimbangan pada balita merupakan langkah awal dalam memantau pertumbuhan dan perkembangan anak juga bertujuan untuk mengetahui atau mendeteksi dini apakah bayi/balita sakit atau tidak, kelengkapan imunisasi dan mendapatkan penyuluhan gizi.

Nampak terlihat salah satu Anggota Satgas TMMD, Serka Firman Nurdin, sedang melakukan pendampingan membantu tugas bidan memeriksa kesehatan anak dan pemberian makanan tambahan di Pos Kesehatan Desa Bontula Kec. Asparaga Kab. Gorontalo tempat berlangsungnya dilaksanakan TMMD ke-115.

Menurut Promkes Puskesmas Asparaga Ibu Anita Sunarto, S. ST bantuan Pendampingan pelayanan Kesehatan Bayi dari Satgas TMMD ke-115 Kodim 1314/Gorut sangat membantunya dalam melaksanakan kegiatan pelayanan Posyandu yang sedang berlangsung.

0 Danrem 133/Nani Wartabone Ikuti Rapat Kordinasi Pengendalian Inflasi Di Daerah

 

Bergerak dan hadir, Komandan Korem (Danrem) Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P mengikuti Rapat Koordinasi Inflasi di Daerah, yang di lakukan secara zoom meeting bersama Menteri Dalam Negeri RI Drs. H. Muhammad Tito Karnavian, M.A., Ph.D dan dihadiri oleh Forkopimda tingkat satu, kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Rujab Wakil Gubernur Gorontalo Jl. Yusuf Hasiru Kel. Tanggikiki Kec. Kota Tengah Kota Gorontalo, Senin (24/10/2022).

Dalam hal ini Mendagri Tito Karnavian mengatakan Kondisi inflasi saat ini masih landai khususnya di Indonesia, bahkan jauh lebih baik jika dibandingkan dengan negara-negara lain, oleh karena itu pemerintah daerah serta tim pengendali inflasi daerah agar selalu bekerja sama dalam mengendalikan inflasi.

Selain itu juga ia menyampaikan bahwa inflasi bukan pada kondisi ekonomi lokal, akan tetapi lebih pada kondisi global yang dimana sampai saat ini masih terus mempengaruhi sektor ekonomi dan keuangan.

"Kolaborasi ini dilakukan dengan membuat sistem penggunaan energi yang tepat sasaran serta mencukupi ketersediaan bahan pangan di daerah dan untuk solusi dalam penanganan inflasi dibutuhkan dukungan serta langkah-langkah strategis dari seluruh instansi pusat hingga daerah baik provinsi, kota dan kabupaten, untuk itu di harapkan semua agar saling berkoordinasi serta bekerja sama," ungkap Mendagri.

Rakor tersebut membahas mengenai evaluasi dan pencegahan perkembangan inflasi di daerah, yang diikuti Gubernur, Bupati/Walikota beserta Tim Pengendalian Inflasi Daerah secara langsung maupun virtual.

Hadir dalam kegiatan Rapat koordinasi tersebut, Penjabat Gubernur Gorontalo Dr. Ir. Hamka Hendra Noer, M.Si, Wakapolda Gorontalo Brigjen Pol Drs. Pudji Prasetijanto Hadi, M.H., Asisten Perdata Kejaksaan Tinggi Gorontalo Dr. Ali Sunhaji,S.H., M.H., Sekda Prov Gorontalo Drs. Syukri J. Botutihe, M.Si, Dir Reskrimsus Polda Gorontalo Kombes Pol Taufan Dirgantoro, SIK, MH, Kasdim 1304/Gorontalo Letkol Arm Drs. Mansur Saiu, Kabag Tata Usaha Jetro Sagala, Kepala BPS Prov. Gorontalo Mukhamad Mukhanif, Kepala Bulog Prov. Gorontalo Munafri Syamsudin.

Minggu, 23 Oktober 2022

0 Satgas TMMD ke-115 Kodim 1314/Gorut Bersama Masyarakat, Manfaatkan Gerobak Sapi, Angkut Material Bangunan ke Lokasi Sasaran

 

Bergerak, Hadir dan Bantu Masyarakat, Anggota Satgas TMMD Ke-115 Kodim 1314/Gorut bersama masyarakat Desa Bontula dengan penuh rasa semangat terlihat dalam pembangunan Plat Duicker di lokasi sasaran TMMD, Desa Bontula, Kecamatan Asparaga Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo, Minggu, (23/10/2022).

Dansatgas TMMD Letkol Czi Adityo Bangun Pratomo melalui DanSSK TMMD Ke-115 Kodim 1314/Gorut Lettu Inf Edy Sriyanto menyampaikan Kegiatan Program TMMD ini selain kami kejar target, kami juga merasakan keakraban masyarakat Khususnya Desa Bontula yang ikut andil dalam suka dan duka.

Panas terik matahari yang cukup kuat  perubahan cuaca suatu tantangan bagi kami agar menyatukan rasa dan persaudaraan dalam membangun Jalan yang menghubungkan Desa Potanga dengan Desa Bontula.

Akses jembatan yang sementara dalam proses pembangunan mengalami penghambatan pendorongan bahan material ke titik-titik lokasi pembuatan Plat Duicker.

"Timbulnya persatuan kami dan semangat pantang menyerah dalam pendorongan bahan material kami sama-sama bahu-membahu dengan dibantu masyarakat dengan menggunakan Gerobak sapi dan kendaraan motor  milik masyarakat bergotong-royong mengangkut bahan material menuju lokasi Pembuatan Plat Duicker," terangnya.

Lettu Inf Edy Sriyanto menegaskan, medan ekstrem yang bervariasi seperti tanjakan, jalan berlumpur dan melewati sungai tidak menghentikan dan menurunkan semangat dalam pendorongan bahan material demi mensukseskan dan mempercepat pembangunan jalan tani di Desa Bontula.

Sabtu, 22 Oktober 2022

0 Bergerak, Hadir dan Bantu Masyarakat, Danrem 133/NW Pimpin Pembukaan Danrem Cup Mini Football Tournament Padebuolo

 

Komandan Korem (Danrem) 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P pimpin pembukaan Danrem Cup Mini Football Tournament Padebuolo antara Club Se-Provinsi Gorontalo, dalam rangka memperingati HUT TNI ke 77 Tahun 2022, dengan Tema 'TNI adalah Kita', Sabtu (22/10/2022).

Kegiatan Danrem Cup Mini Football Tournament tersebut diawali dengan Laporan Panitia pelakasanaan Nur Febrianty Koniyo, menyampaikan Salam Olah Raga, selamat datang pada acara pembukaan Sepak bola Mini Football Toumament Danrem Cup 2022, seperti kita ketahui bersama bahwa sepak bola, merupakan olah raga yang begitu diminati di seluruh kalangan masyarakat dan begitu banyak potensi generasi muda khususnya Gorontalo di bidang sepak bola yang baik untuk dikembangkan. 

"Untuk itu kami mengadakan turnamen ini yaitu untuk menggali potensi tersebut dikalangan para generasi muda Gorontalo, Mini Football Tournament Danrem Cup ini juga diselenggarakan sebagai salah satu rangkaian acara yang diadakan untuk memperingati Hari Ulang Tahun TNI ke 77 Tahun 2022, dengan tema TNI adalah Kita," ucapnya.

Sebagai Informasi Tournament ini diikuti 32 Club, kami selaku pihak penyelenggara berharap semua Club dapat bermain dengan sportif dan Jujur, kerena sikap jujur dan sportif tentu akan membawa efek positif terhadap kita semua. 

"Selain peserta kami pun berharap kepada penonton dengan tertib dan jangan mudah terprovokasi, klub manapun yang kalian dukung dengan sewajarnya dan tidak menimbulkan keributan karena tujuan dari turnament ini tentu saja mempererat tali silaturahmi antara Tim sepak bola dan silaturahmi warga masyarakat Gorontalo," tegas panitia pelaksana.

Untuk diketahui, Tournament Danrem Cup Mini Football Ini dilaksanakan selama 43 hari, dimulai pada hari Ini 22 Oktober 2022 dan berakhir pada tanggal 3 Desember 2022. 

Panitia penyelenggara Tournament menyiapkan Bonus total Rp. 150 juta, serta Piala dan penghargaan lainnya, dengan rincian untuk pemenang masing-masing, sbb :

a. Juara I : 55 Jt ditambah Piala dan Medali

b. Juara II : 35 Jt,  ditambah Piala dan Medali

c. Juara III : 25 Jt,  ditambah Piala dan Medali

d. Juara IV : 17,5 Jt ditambah Piala dan Medali

e. Pemain Terbaik : 3,5 Jt ditambah Piala dan Medali

f. Gol Terbanyak : 4 Jt, ditambah Piala dan Medali.

Sementara itu, dalam amanatnya Danrem 133/NW Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P mengatakan pada malam hari ini kita masih diberi kesempatan dan kesehatan, untuk menghadiri Acara Pembukaan Mini Soccer Danrem Cup dalam rangka HUT TNI Ke 77 Tahun 2022 dengan tertib dan lancar.

Pada Kesempatan yang baik ini, selaku Komandan Korem 133/NW dan pribadi, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah bekerja keras menyelenggarakan event yang sangat bergengsi ini. Saya berharap, semoga seluruh rangkaian pertandingan dapat terselenggara dengan baik dan sesuai dengan jadwal yang telah direncanakan.

"Seperti kita ketahui bersama, bahwa sepak bola menjadi salah satu cabang olahraga yang sangat diminati dan digemari oleh semua lapisan masyarakat, dari berbagai kalangan usia dan profesi, sehingga dengan adanya kegiatan ini mari bersama-sama membangun sebuah komitmen demi kemajuan sepak bola ditanah air khususnya di Provinsi Gorontalo, Mini Soccer Danrem Cup akan diikuti oleh 32 club yang sudah mendaftar, dibagi menjadi 8 grup dan akan dilaksanakan kurang lebih 1 bulan," terangnya

Danrem berharap, melalui kompetisi ini, diharapkan mampu menciptakan kemanunggalan TNI dengan rakyat sebagai sarana untuk menumbuhkan rasa cinta kepada tanah air, Bangsa dan Negara dengan tetap berpedoman pada aturan pertandingan yang telah di sepakati dalam tehnikal metting.

Disamping itu, kegiatan ini juga dapat berfungsi sebagai wahana dalam rangka pembinaan potensi sepak bola bagi generasi muda Gorontalo, sekaligus mencari talenta-talenta berbakat yang diharapkan dapat tampil pada level sepak bola yang lebih tinggi, baik tingkat Nasional maupun Internasional.

"Sebelum mengakhiri sambutan ini, saya berharap kepada para pemain harus menyadari bahwa kompetisi ini merupakan wahana uji tanding, oleh karena itu, setiap pertandingan harus dilakukan dengan penuh semangat dan menjunjung tinggi sportivitas serta patuhi aturan permainan yang berlaku, tunjukkan kemampuan yang kalian miliki seoptimal dan semaksimal mungkin untuk mencapai prestasi yang terbaik, hindari perilaku emosional, dengan demikian akan diketahui kemampuan kalian yang sebenarnya dan kepada para wasit, hakim garis serta penyelenggara pertandingan, saya mengharapkan dapat melaksanakan tugas dengan baik dan menjunjung tinggi fair play, tandasnya.

Setelah menyampaikan amanatnya, Danrem 133/NW didampingi Dandim 1304/Gorontalo melakukan tendangan pertama secara simbolis bertanda dimulainya pertandingan pertama  antara Persbi United Vs Potlot Fc.

Pembukaan Tournament Mini Soccer ini juga dihadiri Forkopimda Prov. Gorontalo, Kasrem 133/NW, Para Kasi Kasrem 133/NW, Dandim 1304/Gorontalo, Dir. Lantas Polda Gorontalo mewakili Kapolda Gorontalo, Kapolres Gorontalo, Danlanal Gorontalo, Wadanyonif 713/ST, Asprov PSSI Gorontalo, Askot PSSI Gorontalo dan Ketua Panitia Danrem Cup  Mini Football Tournament Padebuolo.

0 Korem 133/NW Gelar Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) Kepada OSIS, PKS dan Ekstrakurikuler Pramuka SMAN 1 Tibawa

 



Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) adalah sebuah pelatihan dasar tentang segala hal yang berkaitan dengan kepemimpinan. Pelatihan ini diberikan kepada pengurus OSIS baru, baik ditingkat SLTP/MTs maupun SMA/MA/SMK.

Dalam hal itu, Korem 133/Nani Wartabone menggelar kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) Pengurus OSIS Tahun 2022/2023, Pengurus Patroli Keamanan Sekolah (PKS) dan Ekstrakurikuler Pramuka SMA Negeri 1 Tibawa.

Sebanyak 100 peserta LDK Pengurus OSIS Tahun 2022/2023, Pengurus PKS dan Kegiatan Latihan Dasar Ekstrakurikuler Pramuka SMA Negeri 1 Tibawa, bertempat di Makorem 133/Nani Wartabone, Sabtu (22/10/2022).

Kasiter Kasrem 133/NW Kolonel Inf Yayat Priatna P, S.I.P., M.Tr.(Han) melalui Bati Binwanwil Siter Rem 133/NW Serka Sutrisno menyampaikan bahwa pelatihan LDK Pengurus OSIS Tahun 2022/2023, Pengurus PKS dan Kegiatan Latihan Dasar Ekstrakurikuler Pramuka SMA Negeri 1 Tibawa ini bertujuan untuk memupuk sikap disiplin sejak dini kepada generasi penerus bangsa.


Tujuan lainnya yaitu melatih kepemimpinan siswa guna membangun karakter pribadi (personality) supaya semakin kuat serta meningkatkan kemampuan siswa dalam memimpin siswa/siswi yang lainnya di sekolah, karena Pengurus OSIS, Pengurus Patroli Keamanan Sekolah (PKS) dan Ekstrakurikuler Pramuka SMA Negeri 1 Tibawa nantinya yang akan menjadi contoh oleh mereka.

Beberapa materi LDK yang diberikan diantaranya tentang pengertian, fungsi, tujuan, dan manfaatnya. Yang meliputi Keorganisasian, Organisasi dan Tata Tertib Sekolah, Administrasi Keorganisasian, serta Penyusunan Program Kerja.

"LDK sebagai sarana yang efektif membentuk siswa/siswi yang berkarakter, memiliki peran untuk melakukan pembinaan mental dan spiritual siswa. Dengan mengikuti LDK, diharapkan kredibilitas dan eksistensi siswa akan selalu bermanfaat bagi lingkungannya," Pungkasnya.

Jumat, 21 Oktober 2022

0 Bergerak, Hadir dan Bantu Masyarakat, Aksi Sigap Babinsa Koramil 1304-06/ST Bantu Padamkan Api yang Membakar Rumah Warga

 

Babinsa Koramil 1304 - 06/Suwawa Tengah Dipimpin Baur Komsos Pelda Triono didampingi Danpos Kec. Suwawa Serma Kamarudin dan Koptu Steven Manopo  mendapat informasi dari masyarakat adanya kebakaran Rumah di wilayah Desa binaan, mengetahui kejadian tersebut Pelda Triyono bersama Dua orang anggota Babinsa mendatangi TKP bersama petugas pemadam kebakaran dan masyarakat sekitar, pada Jum'at (21/10/2022).

Setibanya dilokasi kejadian Babinsa Koramil 1304 - 06/ST, petugas Damkar dan masyarakat dilingkungan setempat berjibaku memadamkan api yang melahap rumah permanen yang  terletak di Dusun 2 Desa Bubeya Kecamatan Suwawa Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo milik Bapak Udin Ungo, umur 56 tahun, dan pada saat kebakaran penghuni rumah tidak berada dirumah dan dalam keadaan kosong.

Kebakaran tersebut dapat dipadamkan dibantu sebanyak 2 unit mobil damkar milik Pemkab Bone Bolango, 1 Unit Mobil Damkar Milik Pemprov Gorontalo, 3 orang Anggota Babinsa 1304-06/ST dan dibantu warga setempat. Sehingga dampak kebakaran ini di taksir mengalami Kerugian -+ Rp. 300.000.000,- (Tiga Ratus Juta Rupiah) dan Korban jiwa nihil.

Berdasarkan keterangan saksi Bapak Taufik Hulopi umur 35 tahun, bahwa saat itu dirinya sedang berada di rumah Bapak Dade Hunggula tepatnya di samping rumah yang terbakar tersebut, dan melihat api muncul dari ruang tengah rumah dan mulai membakar seluruh ruang dalam rumah. Atas kejadian tersebut saksi segera meminta tolong tetangga untuk melaporkan kejadian kebakaran tersebut kepada pihak pemadam kebakaran dan saat ini pihak berwajib masih menyelidiki penyebab pemicu kebakaran yang mengakibatkan rumah Bapak Udin Ungo bisa terbakar.

Sementara itu, Pelda Triyono mengatakan, Kami akan selalu berada ditengah-tengah warga dalam situasi apapun, baik itu mengatasi kesulitan warga masyarakat, seperti yang kita laksanakan ini merupakan wujud kami selaku aparat kewilayahan yang sigap dan siap untuk membantu warga yang sedang mengalami kesulitan maupun dilanda bencana.

"Kami juga turut prihatin dengan adanya kejadian kebakara rumah ini, bagi keluarga korban semoga tetap sabar dan tabah dalam mengahadapi musibah yang dihadapi Bapak Udin Ungo beserta keluarga," pungkasnya.

0 Satgas TMMD Ke - 115 TA. 2022 Kodim 1314/Gorut Gelar Pelayanan Kesehatan Pengobatan Mata

 

Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke - 115 TA. 2022 Kodim 1314/Gorut, memberikan pelayanan Kesehatan Pengobatan Mata bagi warga Desa Bontula, bertempat di Masjid Wastabihul Khoirat Desa Bontula, Kec. Asparaga Kab. Gorontalo , Prov. Gorontalo, Jum'at (21/10/2022).

Dalam sambutannya, DanSSK Satgas TMMD Lettu Inf Edy Sriyanto menyampaikan dengan adanya kegiatan Pelayanan Kesehatan Pengobatan Mata TMMD Ke - 115 TA. 2022, Wilayah Kodim 1314/Gorut. Semoga Masyarakat Desa Bontula bisa terbantu dengan adanya pengobatan gratis tentunya ini.

"Tidak kalah penting Khususnya bagi keluarga yang memang membutuhkan pengobatan ataupun Konsultasi dipersilakan bisa hadir tepatnya di Masjid Wastabihul Khoirat Desa Bontula," ucapnya.

DanSSK Satgas TMMD mengatakan Tim yang terjun langsung kelokasi TMMD di antaranya yang memiliki kewajiban mendukung pelayanan kesehatan tingkat pertama bagi personel Satgas guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan selama pelaksanaan TMMD.

Selain melaksanakan tugas pokoknya, tim tersebut turut membuka diri untuk melakukan pengobatan kepada masyarakat baik dilakukan di posko, dilokasi TMMD maupun mendatangi langsung ke rumah pasien yang menderita sakit.

"Kegiatan tersebut terlaksana atas dasar kepedulian terhadap sesama dan rasa kekeluargaan yang terjalin antara personel Satgas TMMD dengan masyarakat sekitar," pungkasnya.

0 Tim Wasev Mabes TNI AD Tinjau Lokasi Program TMMD Ke 115 Kodim 1314/Gorut Di Kecamatan Asparaga

 

Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) dari Mabes TNI AD meninjau lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-115 Tahun 2022, Kodim 1314/Gorut di Desa Bontula Kecamatan Asparaga Kabupaten Gorontalo, Jum'at (21/10/2022).

Sebelum ke lokasi Tim Wasev yang dipimpin Asops Panglima TNI Mayjen TNI Agus Suhardi bersama Rombongan disambut langsung oleh Danrem 133/NW Brigjen TNI Amrin Ibrahim, Kasrem 133/NW Kolonel Inf Ignatius Trijoko Budi S., Bupati Kab. Gorontalo Prof Dr Ir Nelson Pomalingo.M.Pd., Kasiter Kasrem 133/NW Kolonel Inf Yayat Priatna P, S.I.P., M.Tr.(Han)., Dandim 1314/Gorut Letkol Czi Adityo Bangun Pratomo, Kadis PUPR Kab. Gorontalo Hariyanto S Kodai.S.Hut.M.Si, Camat Asparaga Liswan Musa Bano di Poskotis TMMD ke-115 TA 2022 Kodim 1314/Gorut.

Dalam paparannya, Dandim 1314/Gorut Letkol Czi Adityo Bangun Pratomo menyampaikan Lokasi TMMD tersebut berada di Desa Bontula yang berada sekita 2 Km dari Kantor Desa Bontula dengan kesepakatan bersama Bupati Kab. Gorontalo dimana sasaran hanya bisa di akses dengan berjalan kaki.

Harapan setelah jalan jadi maka masyarakat dapat menggunakan akses jalan dengan panjang 2750 meter Lebar 6 Meter serta sasaran non fisik yaitu penyuluhan hukum dan bela Negara.

Kondisi saat ini pekerjaan sudah mencapai 30% yang mana terkendala dengan cuaca, selain pekerjaan pembuatan jalan juga di laksanakan pekerjaan pembuatan jembatan serta plat Duiker.

Sedangkan Kegiatan non fisik di laksanakan kegiatan Penyuluhan hukum, Penyuluhan wawasan kebangsaan, bela negara, Penyuluhan narkoba, Penyuluhan pertanian, Pemeriksaan mata gratis, Penyuluhan pelayanan stunting dan Penyuluhan kambtibmas.

Sementara itu, Bupati Kab. Gorontalo mengatakan ucapan terimakasih dan apresiasi atas kunjungan yang dilakukan oleh Tim Wasev di lokasi pelaksanaan TMMD ke-115 di Desa Bontula Kecamatan Asparaga Kabupaten Gorontalo dan juga kepada jajaran TNI yang melaksanakan TMMD di Kab. Gorontalo yang sudah bersinergi dan berkolaborasi bersama pemerintah daerah.

"Atas nama pemerintah daerah Kabupaten Gorontalo mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada jajaran TNI yang sudah melaksanakan TMMD di Kab. Gorontalo ini, yang sudah bersinergi dan berkolaborasi bersama pemerintah daerah membangun Kab. Gorontalo. Program TMMD ini sangat membantu kami warga Gorontalo dan pemerintah daerah bagaimana bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi," ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Tim Wasev Mabes TNI Mayjen TNI Agus Suhardi menegaskan kedatangan saya kesini mewakili KASAD untuk melihat bagaimana perkembangannya TMMD ke 115 Kodim 1314/Gorut dan saya yakin percaya di tangan Dandim yang merupakan dari Zeni sehingga mudah mudahan dapat berjalan dengan baik dengan pertimbangan strategi yang tepat.

"Di hadapkan dengan cuaca seperti ini bagaimana caranya pelaksanaan bisa selesai sesuai dengan waktu karena pelaksanaan TMMD ini di batasi oleh waktu, serta semoga hasil dari TMMD bisa di nikmati oleh masyarakat," imbuhnya.

"Tujuan utama pelaksanaan TMMD yaitu fokus membantu pembangunan infrastruktur dan penguatan nilai kebangsaan melalui berbagai penyuluhan ke masyarakat yang menjadi lokasi sasaran TMMD. Infrastruktur yang dilaksanakan dalam program TMMD, bahwa kedatangan kami di wilayah Kodim 1314/Gorut untuk melakukan pengawasan dan evaluasi terhadap capaian target operasi dalam TMMD kali ini," tandasnya.

Setelah menerima paparan dari Dansatgas TMMD ke-115 TA 2022 Kodim 1314/Gorut, Tim Wasev Mabes TNI didampingi Danrem 133/NW beserta jajarannya melaksanakan penyerahan bantuan berupa paket Sembako secara simbolis kepada 52 Orang Masyarakat Desa Bontula dan dilanjutkan dengan kegiatan peninjauan ke titik nol proses pekerjaan sasaran fisik rabat beton TMMD ke 115 Desa Bontula Kec Asparaga Kab Gorontalo.

Rabu, 19 Oktober 2022

0 Bergerak, Hadir Dan Bantu Masyarakat : Danrem 133/NW Pimpin Kegiatan Bhakti Sosial Penambalan Jalan Berlubang

 

TNI-AD hadir ditengah kesulitan Masyarakat dan menjadi solusi, Danrem 133/NW Pimpin Kegiatan Bhakti sosial Penambalan Jalan Berlubang.

Komandan Korem (Danrem) 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P didampingi Dandim 1304/Gorontalo Kolonel Inf Arif Munawar, S.E, M.M bersama para Pasi Kodim, Danramil dan Personel TNI dari Kodim 1304/Gorontalo melakukan kegiatan Bhakti Sosial Penambalan Jalan berlubang di sepanjang Jln. Pangeran Hidayat II  Kel. Liluwo Kec. Kota Tengah Kota Gorontalo, Rabu (19/10/2022).

Kegiatan yang dipimpin langsung Danrem 133/NW Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P itu dilakukan sebagai bentuk kepedulian TNI untuk  kenyamanan warga pengguna jalan tersebut.

Kegiatan sengaja dilakukan sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat setempat.

Kerusakan badan jalan karena sering dilewati oleh kendaraan dan dipengaruhi air hujan yang terus menerus mengikis jalan tersebut.

Danrem 133/NW Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P pada saat diwawancarai oleh wartawan menegaskan adanya jalan yang berlubang tentunya mengganggu aktivitas warga setempat.

Dengan melaksanakan penambalan jalan yang berlubang agar warga nyaman dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari. 

"Jangan sampai jalan berlubang dibiarkan dan rawan membahayakan bagi para pengguna jalan, atas kondisi tersebut saya perintahkan Dandim Kota Gorontalo dan anggotanya untuk melakukan pengecoran jalan berlubang meski dengan bahan cor ala kadarnya," jelasnya.

Kegiatan ini dilaksanakan juga dalam rangka mengimplementasikan Perintah Harian KASAD bahwa TNI AD dalam kehadirannya ditengah masyarakat senantiasa menjadi solusi dan ini kami wujudkan dengan membantu penambalan jalan raya yang berlubang. 

"Karena jalan ini merupakan jalan alternatif yang sering dilewati oleh banyak kendaraaan. Hal ini sejalan juga semboyan Korem 133/Nani Wartabone, yaitu lima semboyan yaitu : Seyum, Salam, Sapa, Hadir dan Bantu masyarakat" imbuhnya.

Kegitan penambalan jalan raya berlubang ini secara bertahap akan dilakukan di wilayah Kodim 1304/Gorontalo.

0 Satgas TMMD Ke-115 Kodim 1314/Gorut Berikan Sosialisasi Bela Negara Kepada Siswa Siwi SMAN 1 Asparaga

 

Dalam rangka membangun Desa Tertinggal melalui program TMMD ke -  115, Kodim 1314/Gorut, menggandeng SMAN 1 Asparaga Desa Bululi, Kec. Asparaga Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo untuk memberikan Sosialisasi Wawasan Bela Negara Kepada Siswa Siswi SMAN 1 Asparaga, Rabu (19/10/2022).

Dalam materinya, sebagai narasumber  adalah DanSSK TMMD ke - 115 Kodim 1314/Gorut Lettu Inf Edy Sriyanto, dalam penyampaiannya, kegiatan ini Bertujuan untuk melatih Karakter Siswa Siswi dan dasar dasar Kepemimpinan, dengan harapan kelak mereka bisa menjadi Pemimpin yang berkarakter yang baik, yang mana nantinya bisa berguna bagi Bangsa dan Negaranya.

Disamping kegiatan Fisik Pembangunan Jalan di Desa Bontula yang merupakan program TMMD ke 115 Kodim 1314/Gorut kami juga mengadakan Program Non Fisik yaitu dengan memberikan penyuluhan seperti sekarang ini.

Seperti yang di Sampaikan Lettu Inf Edy Sriyanto, dengan adanya Kegiatan ini, kita Pelajar Siswa bisa menumbuhkan rasa semangat dan jiwa Nasonalisme dan rasa kecintaan terhadap Tanah Air, maka dari itu Bela Negara harus di tunjukan dengan cara menghargai jasa-jasa Pahlawan.

Lettu Inf Edy Sriyanto mengpresiasi khususnya untuk di SMAN 1 Asparaga sudah melaksanakannya dengan memasang Bendera Merah Putih yang berada di dalam Ruangan ini dan terpasang juga Foto-foto para Pahlawan-pahlawan.

"Untuk membangun generasi yang jujur, cerdas tangguh dan peduli, para siswa dan siswi harus menimbulkan semangat Bela Negara yang baik dimana para Siswa-siswi memiliki kewajiban Bela Negara dengan cara balajar bersungguh-sungguh," tandasnya.

Selasa, 18 Oktober 2022

0 Satgas TMMD Ke - 115 TA. 2022 Kodim 1314/Gorut Berikan Penyuluhan Pertanian

 

Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke - 115 TA. 2022 Kodim 1314/Gorut, tidak hanya menyasar pada kegiatan Fisik, namun ada juga kegiatan Non Fisik, salah satu diantaranya yaitu penyuluhan pertanian.

Untuk memberikan pemahaman di bidang pertanian kepada masyarakat di wilayah sasaran kegiatan TMMD yaitu di Desa Bontula, Kec.Asparaga Kabupaten Gorontalo , Provinsi Gorontalo. Kodim 1314/Gorut melibatkan Dinas Pertanian Kab. Gorontalo untuk memberikan penyuluhan kepada masyarakat setempat, kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Kantor Desa Bontula, Selasa (18/10/2022).

Komandan Kodim (Dandim) 1314/Gorut, Letkol Czi Adityo Bangun Pratomo melalui DanSSK TMMD Lettu Inf Edy Sriyanto menyampaikan, penyuluhan pertanian tersebut diharapkan dapat meningkatkan keterampilan masyarakat supaya semakin baik kedepannya.

"Kegiatan ini juga merupakan salah satu upaya untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan masyarakat di bidang pertanian," terangnya. 

Kegiatan ini, lanjut DanSSK, juga dijadikan ajang untuk memecahkan permasalahan yang dihadapi masyarakat selama ini. Baik mengenai bidang pertanian, maupun bidang peternakan termasuk perkebunan. 

Dengan dilibatkan tim ahli di bidang pertanian dalam kegiatan penyuluhan, diharapkan semua permasalahan yang dihadapi masyarakat selama ini dapat dipecahkan dengan baik. 

"Tujuan kegiatan ini, tidak lain untuk mewujudkan program ketahanan pangan yang mencakup pertanian dan organisasi kelompok tani di masyarakat," tandasnya.

Sementara itu, kegiatan di lanjutkan dengan pemberian materi tata cara penanaman jagung dari Kabid Penyuluhan Dinas Pertanian Kab. Gorontalo Bapak Suparno hasan S.St.

0 Danrem 133/NW Mengikuti Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1444 H/2022 M Secara Virtual Dengan Mabes Polri

 

Danrem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P mengikuti Acara Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1444 H/2022 Masehi secara Virtual dengan Mabes Polri, bertempat di Loby Presisi Polda Gorontalo Jln. A.A Wahab Desa Pantungo Kec. Telaga Biru Kab. Gorontalo, Selasa (18/10/2022).

Acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H/2022 Masehi tersebut dihadiri oleh Kapolda Gorontalo Irjen Pol Helmy Santika SH.SIK.M.Si beserta Forkopimda Provinsi Gorontalo, Tokoh Agama dan Para Pejabat Utama Polda Gorontalo.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H/ 2022 M yang digelar Oleh Mabes Polri mengusung tema 'Dengan Aktualisasi Keteladanan Akhlak dan Kepemimpinan Nabi Besar Muhammad Saw kita Wujudkan Polri yang Presisi'.

Dalam kesempatan tersebut Kapolri Jenderal Polisi Drs.Listyo Sigit Prabowo,M.Si menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh tokoh agama, tokoh masyarakat dan seluruh elemen masyarakat yang sudah mengikuti kegiatan peringatan maulid nabi yang dilaksanakan hari ini.

"Sebagaimana kita ketahui disituasi saat ini dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw 1444 H / 2022 Masehi, dalam kesempatan ini saya memberikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya atas kerja keras kita bersama dalam menghadapi covid-19 dengan dibantu oleh tokoh-tokoh, nakes, dan seluruh elemen masyarakat lainnya,” ungkap Kapolri.

Di zaman era keterbukaan informasi harus kita hadapi bersama dengan soliditas, kerja keras, dan doa kita bersama, yakinlah bahwa pekerjaan ini dapat melaksanakan dengan sebaik-baiknya dan kepercayaan publik terhadap polri dapat segera kembali pulih.

Dan adapun beberapa suri tauladan yang dapat kita ambil dari Nabi Muhammad SAW yaitu Siddiq, Amanah, Tabligh dan Fathonah dengan meneladani sifat-sifat Nabi Muhammad SAW kita bisa terapkan dalam melaksanakan tugas.

"Kesederhanaan, menghindari hidup yang bermewah-mewah atau berlebih-lebihan, refleksi bagi kita semua agar tidak terjebak dalam pola hidup hedonis yang menganggap bahwa kesenangan dunia merupakan akhir dari segalanya," terangnya.

"Keteladanan dan usaha tersebut harus diiringi dengan do'a, tangan-tangan tidak terlihat dari Allah SWT, akan membimbing kita melewati seluruh tantangan tersebut. Do'a akan memberikan jalan atas segala usaha yang kita lakukan, membalikkan yang sukar menjadi mudah, mengubah yang tidak mungkin menjadi mungkin," tegasnya.

Seusai Sambutan Kapolri dilanjutkan dengan Ceramah Uraian Hikmah Maulid Nabi Besar Muhammad SAW oleh KH.Ahmad Muwafiq (Gus Muwafiq) dan Acara Penutup dengan Pembacaan Do'a oleh KH.Yahya Cholil Staquf.

Senin, 17 Oktober 2022

0 Tim Kesehatan TMMD 115 Bantu Masyarakat dalam kegiatan Posyandu

 

Tim Kesehatan Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-115 Kodim 1314/Gorut membantu kegiatan Posyandu di Kantor Kepala Desa Bontula Kec.Asparaga Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo, Senin (17/10/2022).

Dalam kegiatan Pos Pelayanan Kesehatan Terpadu (Posyandu) tersebut, personel Tim Kesehatan TMMD Kodim 1314/Gorut Serka Firman Nurdin ikut mendampingi dan membantu petugas kesehatan Puskesmas Aparaga.

Kegiatan Posyandu yang dilaksanakan setiap bulan oleh Puskesmas Asparaga, kali ini difokuskan kepada ibu hamil, anak balita dan lansia sekaligus memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat yang sedang sakit.

Walaupun ditengah kesibukan program TMMD ke-115 Kodim 1314/Gorut, personel Satgas selalu menyempatkan diri membantu jalannya kegiatan Posyandu hingga usai.

Petugas kesehatan Puskesmas Asparaga menyampaikan ucapan terimakasih kepada personel Satgas TMMD Ke-115 Kodim 1314/Gorut yang telah membantu, sehingga pelaksanaan kegiatan Posyandu tersebut dapat berjalan dengan baik.

Pada kesempatan itu, Tim Kesehatan TMMD Ke-115 Kodim 1314/Gorut Serka Firman Nurdin menyampaikan suatu kebanggaan dari kami Tim Kesehatan di Anggota satgas TMMD Ke-115 Wilayah Dusun Bontula Kec. Asparaga Kabupaten Gorontalo, tugas kami untuk mengobati Anggota Satgas TMMD di sisi lain kami membuka dan mempersilakan masyarakat jika mana kala masyarakat membutuhkan pertolongan khusudnya di bidang kesehatan.

"Kami mempersilakan warga setempat jika ada masyarakat merasa kurang sehat kami juga membuka Pelayanan Kesehatan jika emergensy dalam tindakan Medis, kami siap mendukung dan membantu pelayanan maupun pendampingan jika warga membutuhkan pengobatan ataupun Konsultasi dipersilakan dapat datang ke Pos kami," tegasnya.

Minggu, 16 Oktober 2022

0 Korem 133/Nani Wartabone Gelar Upacara Bendera 17 an Bulan Oktober 2022

 

Korem 133/Nani Wartabone menggelar Upacara 17-an, yang dilaksanakan setiap Tanggal 17 seperti sebelum sebelumnya yang sudah dilaksanakan. Upacara tersebut diselenggarakan di Lapangan Upacara Makorem 133/NW, Jl. Trans Sulawesi Desa Tridharma Kec. Pulubala Kab. Gorontalo, Senin (17/10/2022).

Upacara Bendera 17 an dibulan Oktober ini, selaku Inspektur Upacara (Irup), Kasrem 133/NW Kolonel Inf Ignatius Trijoko Budi S., bertindak sebagai Komandan Upacara Pasi Tuud Denhumbrem 133/NW Kapten Chb Takdir dan Perwira Upacara Pasi Pers Korem 133/NW Kapten Inf Aries Soenanto, serta diikuti oleh Para Kasi Korem 133/NW, segenap Prajurit dan PNS Korem 133/NW.

Pada kesempatan tersebut, Kasrem 133/NW Kolonel Inf Ignatius Trijoko Budi S. membacakan amanat tertulis dari Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa yang menyampaikan Kita sudah memasuki periode triwulan ke IV pada bulan Oktober, tinggal tiga bulan lagi kita selesaikan program yang ada di Tahun Anggaran 2022. Mari kita selesaikan program anggaran pada periode triwulan ke IV ini dengan sungguh-sungguh tanpa ada satu program yang ditinggalkan di Tahun Anggaran 2022.

Berdasarkan hasil pemeriksaan yang dilakukan, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) menilai Laporan Keuangan (LK) Kementerian Pertahanan (Kemhan) Tahun 2021 telah disajikan secara wajar pada posisi keuangan Kemhan tanggal 31 Desember 2021.

"Dalam akhir tahun ini tepatnya bulan November tahun 2022, kita akan menjadi tuan rumah G20 di Bali, G20 atau Group of Twenty yang merupakan sebuah forum utama kerja sama ekonomi Internasional yang beranggotakan negara-negara dengan perekonomian besar di dunia, terdiri dari 19 negara dan satu lembaga Uni Eropa," teranganya.

Pada kesempatan ini Indonesia ingin mengajak seluruh dunia untuk bahu-membahu, saling mendukung untuk pulih bersama serta tumbuh lebih kuat dan berkelanjutan. G20 merepresentasikan lebih dari 60% populasi bumi, 75% perdagangan global, dan 80% PDB dunia.

Kita harus mampu menunjukkan pada dunia bahwa kepemimpinan Indonesia di G20 bisa menghasilkan aksi dan solusi yang konkret, agar krisis dunia tidak berlanjut dan membangun dunia yang lebih mampu menghadapi tantangan-tantangan ke depan. Oleh karena itu TNI harus bersinergi dan bahu membahu untuk mensukseskan pelaksanaan G20.

"Para Prajurit dan PNS TNI yang saya banggakan, dalam menghadapi akhir 2022 ini, kita juga harus meningkatkan kewaspadaan terhadap timbulnya cuaca ekstrim yang akan melanda khususnya di wilayah-wilayah tertentu di Indonesia, oleh karena itu seluruh prajurit TNI hendaknya turut memantau dan mewaspadai perkembangan cuaca ekstrim yang akan melanda serta mengantisipasi dampak buruk yang ditimbulkan akibat cuaca ekstrim seperti bencana alam banjir, tanah longsor dan sebagainya. TNI senantiasa harus menjadi garda terdepan dalam membantu kesulitan rakyat," pungkasnya.

0 Danrem 133/NW Pimpin Upacara Bendera 17-an di Kodim 1304/Gorontalo

 

Danrem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P pimpin Upacara Bendera 17-an yang dilaksanakan di lapangan Makodim 1304/Gorontalo Jl. Nani Wartabone Kel. Biawao Kecn Kota Selatan Kota Gorontalo, Senin (17/10/2022).

Kegiatan Upacara Bendera 17-an tersebut sebagai Irup Danrem 133/NW Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P, bertindak sebagai Komandan Upacara Pasiintel Dim 1304/Gorontalo Mayor Inf Indriawan,S.H., dan Perwira Upacara Danramil 1304-01/Kota Utara Kapten Inf Reinhard L.

Upacara tersebut, Danrem 133/NW membacakan amanat Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menyampaikan Kita sudah memasuki periode triwulan ke IV pada bulan Oktober, tinggal tiga bulan lagi kita selesaikan program yang ada di Tahun Anggaran 2022. Mari kita selesaikan program anggaran pada periode triwulan ke IV ini dengan sungguh-sungguh tanpa ada satu program yang ditinggalkan di Tahun Anggaran 2022.

Berdasarkan hasil pemeriksaan yang dilakukan, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) menilai Laporan Keuangan (LK) Kementerian Pertahanan (Kemhan) Tahun 2021 telah disajikan secara wajar pada posisi keuangan Kemhan tanggal 31 Desember 2021.

"Dalam akhir tahun ini tepatnya bulan November tahun 2022, kita akan menjadi tuan rumah G20 di Bali, G20 atau Group of Twenty yang merupakan sebuah forum utama kerja sama ekonomi Internasional yang beranggotakan negara-negara dengan perekonomian besar di dunia, terdiri dari 19 negara dan satu lembaga Uni Eropa," ungkapnya.

Pada kesempatan ini Indonesia ingin mengajak seluruh dunia untuk bahu-membahu, saling mendukung untuk pulih bersama serta tumbuh lebih kuat dan berkelanjutan. G20 merepresentasikan lebih dari 60% populasi bumi, 75% perdagangan global, dan 80% PDB dunia.

Kita harus mampu menunjukkan pada dunia bahwa kepemimpinan Indonesia di G20 bisa menghasilkan aksi dan solusi yang konkret, agar krisis dunia tidak berlanjut dan membangun dunia yang lebih mampu menghadapi tantangan-tantangan ke depan. Oleh karena itu TNI harus bersinergi dan bahu membahu untuk mensukseskan pelaksanaan G20.

"Para Prajurit dan PNS TNI yang saya banggakan, dalam menghadapi akhir 2022 ini, kita juga harus meningkatkan kewaspadaan terhadap timbulnya cuaca ekstrim yang akan melanda khususnya di wilayah-wilayah tertentu di Indonesia, oleh karena itu seluruh prajurit TNI hendaknya turut memantau dan mewaspadai perkembangan cuaca ekstrim yang akan melanda serta mengantisipasi dampak buruk yang ditimbulkan akibat cuaca ekstrim seperti bencana alam banjir, tanah longsor dan sebagainya. TNI senantiasa harus menjadi garda terdepan dalam membantu kesulitan rakyat," tandasnya.

Setelah melaksanakan Upacara Bendera 17 an, Danrem 133/NW berikan pengarahan kepada seluruh Prajurit Kodim 1304/Gorontalo, mengatakan kepada seluruh personel Kodim 1304/Gorontalo dan Satuan Balakrem 133/NW harus selalu memegang teguh doktrin yang sudah tertanam di setiap dada Prajurit yaitu Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI. Doktrin inilah yang selalu menjadi landasan setiap prajurit dalam menjalani tugas dan kehidupan.

Danrem berpesan agar menghindari pelanggaran sekecil apapun, tunjukkan bahwa kalian adalah prajurit yang profesional, agar senantiasa menjaga hubungan yang baik dengan pemerintah, aparat Kepolisian dan dengan masyarakat jangan sampai ada gesekan, jalin komuniksi antara instansi sehingga dalam menjalankan tugas dapat bersinergi dengan baik.

Diakhir sambutannya, Danrem mengajak kepada seluruh Prajurit dan untuk mengingatkan keluarganya dirumah untuk senantiasa mendekatkan diri kepada Tuhan, bagi yang Muslim dirikan Sholat dan Non Muslim agar beribadah sesuai dengan agamanya.

0 Korem 133/NW Gelar Kegiatan silaturahmi dengan Kerukunan Keluarga Jaton Indonesia (KKJI)

 

Komando Resor Militer (Korem) 133/Nani Wartabone menggelar kegiatan silaturahmi dengan Kerukunan Keluarga Jaton Indonesia (KKJI) yang dipimpin langsung oleh Danrem 133/Nw Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P, bertempat di Aula Kusno Danupoyo Makorem, Jl Trans Sulawesi Desa Tridharma Kec. Pulubala Kab. Gorontalo, Minggu (16/10/2022).

Kedatangan Ketua umum Kornas KKJI H. Ali Hardi kyaidemak, Sh. M. Si, bersama rombongan disambut baik oleh Danrem 133/NW Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P didampingi Kasrem beserta para Kasi Korem 133/NW.

Dalam sambutannya, Danrem 133/NW menyampaikan Puji Syukur kita panjatkan Kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, karena atas berkat, Rahmat dan RidhoNya, hari ini kita masih diberikan kesehatan untuk dapat bersama-sama mengikuti acara Silahturahmi Kerukunan Keluarga Jaton Indonesia (KKJI) dalam keadaan sehat.

"Saya ucapkan selamat atas
terlaksananya Musyawarah Nasional ke-3 yang di selenggarakan di Provinsi Gorontalo dan telah di tetapkan kepengurusan Organisasi KKJI periode 2022-2027, semoga dengan terpilihnya pengurus baru KKJI semakin maju, kompak, tetap solid kedepannya," ungkapnya.

Dengan dilaksanakannya silaturahmi Korem 133/NW dengan KKJI sebagai awal kerjasama yang diharapkan dapat meningkatkan stabilitas keamanan yang kondusif bagi berlangsungnya berbagai program yang telah disusun oleh Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Provinsi Gorontalo seperti program pembangunan, ketahanan pangan, ketahanan bencana dan program - program yang akan dilaksakan kedepannya.

"Dengan kehadiran KKJI di Provinsi Gorontalo dapat berkontribusi bagi kemajuan daerah secara bersama dengan etnis lainnya yang mendiami dan telah menjadi bagian dari keluarga besar masyarakat Provinsi Gorontalo," tandasnya

Sementara itu, Ketua Umum Kornas KKJI H. Ali Hardi kyaidemak, Sh. M. Si mengatakan Saya ucapkan terima kasih kepada Danrem 133/NW bersama para stafnya atas terlaksananya kegiatan silaturahmi ini.

H. Ali Hardi kyaidemak berharap untuk silaturahmi ini dapat terjalin dengan baik, harmonis sehingga kedepan dapat bekerjasama dengan baik guna membangun Provinsi Gorontalo dan kami akan meyakinkan Pemerintah Daerah setempat dengan tunjan agar membuat museum Kusno Danupoyo.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua umum Kornas KKJI H. Ali Hardi kyaidemak, Sh. M. Si, Kasrem 133/NW Kolonel Inf Ignatius Trijoko Budi S., Para Kasi Korem 133/NW, Ketua Korwil KKJI Prov Gorontalo Dr. (Cand) Chamdi. A. T. Mayang, SE., M.Si, Sekjen Kornas KKJI Pusat Hatta Soeratinojo SE., M.Si, Kadis Pertanian Prov. Gorontalo Ir. Mulyadi, Para Perwakilan Peserta Munas KKJI ke - 3 Provinsi Gorontalo.

0 Gencarkan Semangat Pembangunan Jembatan TMMD Ke - 115 TA. 2022 Kodim 1314/Gorut

 

Semangat Anggota TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-115 Kodim 1314/Gorut mempercepat pembangunan jembatan penghubung yang terputus akibat tingginya intensitas curah air hujan, pada Minggu (16/10/2022).

"Walaupun di hari libur Anggota Satgas TMMD tetap melaksanakan tugas dan sudah menjadi komitmen TNI dalam mensejahterakan masyarakat. Tentu hal ini sudah biasa bagi Anggota Satgas TMMD, yang tak pernah mengenal rasa lelah dan tetap Profesional. Untuk selalu siap melaksanakan tugas dimanapun berada, walaupun dengan kondisi cuaca panas, hujan, jauh dengan Keluarga, dan sekalipun hari libur bukan suatu halangan bagi anggota TNI," ungkap DanSKK Lettu Inf Edy Sriyanto disela-sela kegiatan TMMD.

Lettu Inf Edy Sriyanto menjelaskan Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa ke-115 semua demi Rakyat dan untuk Rakyat, adanya Pembangunan TMMD ini di harapkan masyarakat dapat menikmati dengan adanya akses jalan ke pertanian yang menghubungkan ke - 2 Dusun. 

Selain untuk prasarana pembangunan jalan tani di Kec. Asparaga Kabupaten Gorontalo, Desa Bontula, pembangunan jembatan tersebut menghubungkan ke jalan tembus di jalan Akses ke arah wisata air terjun.

Seluruh personel TMMD Beserta Masyarakat Desa Bontula bahu - Membahu bersama Instansi terkait untuk membangun jembatan sebagai jalan penghubung akses cepat menuju pertanian maupun jalan menuju wisata air terjun.

Putusnya jembatan yang di sebabkan tingginya intensitas curah air hujan yang mengakibatkan luapan air sungai Boliyohuto sehingga akses jalan Desa Bontula yang menghubungkan Dusun Potanga dengan Dusun Bontula terputus.

"Jembatan merupakan jalan utama yang menghubungkan 2 Dusun dan sekaligus akses bagi para warga untuk menuju ke kebun serta tempat wisata air terjun Bontula, sehingga seluruh masyarakat Desa Bontula rela tinggalkan aktivitas lain demi membantu percepat pembangunan jembatan," pungkas DanSSK.

Jumat, 14 Oktober 2022

0 Banjir Tumbangkan Jembatan Menjadi Sasaran Utama Personel TMMD Ke 115

 

Putusnya Jembatan yang di sebabkan tingginya intensitas curah air hujan yang mengakibatkan luapan air sungai Boliyohuto sehingga jalan Tani Desa Bontula yang menghubungkan Dusun Potanga dengan Dusun Bontula terputus.

Adanya hambatan dengan putusnya jembatan yang menghubungkan kedua Dusun tersebut, Prajurit beserta  masyarakat dan Instansi terkait bahu - membahu dalam menyukseskan pembangunan jalan tani yang sementara putus di karenakan intensitas cuaca hujan cukup tinggi sehingga mengakibatkan jembatan putus.

Untuk mengatasi akses jalan yang menghubungkan Dusun Potanga dan Dusun Bontula Tim Satgas TMMD Ke-115 yang dipimpin oleh DanSSK Lettu Inf Edy Sriyanto, mengalihkan jalan akses menuju kedua lokasi untuk membuat jembatan darurat, pada hari Jum'at (14/10/2022).

Personel TMMD Ke-115 bersama masyarakat bergotong royong untuk mulai melaksanakan pembangunan jembatan jalan Desa Bontula dengan penuh semangat.

Sasaran fisik di Hari Ke - 3 dalam pembangunan jembatan yang terputus dan sebagian personel TMMD KE-115 tetap kejar target dalam menyukseskan Tentara Manunggal Membangun Desa Wilayah kodim 1314 /Gorut. 

Keadaan Cuaca yang Extrime tidak menyulitkan bagi para Anggota TMMD Ke-115 di bantu Masyarakat demi menyukseskan jalan tani di Desa Bontula, Kec. Asparaga, Kabupaten Gorontalo.

0 Danrem 133/NW Hadiri Rapat Forkopimda Dengan Agenda Persiapan Pengamanan Pemilu Dan Pilkada Serentak TA 2024

 

Komandan Korem (Danrem) 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P menghadiri Rapat Forkopimda dengan Agenda Persiapan Pengamanan Pemilu dan Pilkada Serentak TA 2024, bertempat di Rumah Jabatan Wakil Gubernur Gorontalo Jl. Yusuf Hasiru Kel. Tanggikiki Kec. Kota Tengah Kota Gorontalo, Jum'at (14/10/2022).

Kegiatan rapat tersebut dipimpin langsung oleh Pj. Gubernur Gorontalo DR. Ir. Hamka Hendra Noer M.Si dan dihadiri Unsur Forkopimda Prov. Gorontalo, Kasiops Kasrem 133/NW Kolonel Inf Prabowo, Karoops Polda Gorontalo Kombes Pol Tony E.P Sinambela, SH,MSI., Danlanal Gorontalo Letkol Laut (P) Homa Sugama, SE., M.Sc., CHRMP, Kasiops Satradar 224/Kwandang Kapten Lek Hendri Perdana, Kabankesbangpol Prov. Gorontalo Muh Ali Imran Bali, S.Ip, M.Si.

Dalam sambutannya, Pj. Gubernur Gorontalo Pj. Gubernur Gorontalo DR. Ir. Hamka Hendra Noer M.Si menyampaikan seluruh tahapan Pemilu, Pilpres dan sudah di tetapkan di pusat, Pemilu akan dilaksanakan tanggal 14 februari 2024.

"Bapak Presiden RI telah menginstrusikan semua Provinsi, Kabupaten dan Kota mendukung pelaksanaan pemilu agar berjalan dengan lancar, sedangkan pesta demokrasi ini menjadi atensi Bapak Presiden dan kita semua termasuk kami disini sehingga pada forum ini mungkin yang perlu kami minta saat pendapat Bapak Ibu sekalian untuk membicarakan tentang anggaran Pemili 2024," terangnya.

Untuk diketahui Penyelenggaraan Pilkada serentak tahun 2024 diperkirakan akan menelan anggaran sebesar 41,26 triliun banyaknya, bahwa anggaran tersebut akan diserahkan kepada penyelenggara Pemilu Bawaslu dan KPU dengan skema pengelolaan dana hibah, dana tersebut juga akan digunakan untuk pengamanan pelaksanaan Pilkada oleh TNI dan Polri.

"Komunikasi mengenai kesiapan Pemilu dan Pilkada agar betul-betul kita persiapkan sehingga nanti di lapangan bisa terkoordinasi dengan baik dan Saya minta kepada teman - teman Forkopimda bantu kami, kita buat komitmen bersama bupati wali kota. Saya tegaskan ke KPU dan Bawaslu, dirinci berapa tanggung jawab kabupaten/kota suruh tanda tangan mereka di situ," tandasnya.

Sementara itu, Danrem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P menyampaikan Saya bersama Korem 133/NW serta satuan Kodim, Batalayon jajaran Korem yang ada di wilayah Prov. Gorontalo siap mendukung dan siap bersinergi dalam pengamanan serta menyukseskan pemilu serentak TA 2024.

"Di kesempatan ini, saya menghimbau kepada seluruh elemen aparatur dan lapisan masyarakat Provinsi, Kabupaten dan Kota Gorontalo agar menjaga persatuan dan kesatuan. Jadilah kita menjadi jati diri orang Indonesia yang terbentuk dalam negara kesatuan republik indonesia (NKRI), senasib satu bangsa dan satu rasa cinta tanah air. Kita adalah sebuah bangsa yang kuat dan bersaudara meskipun berbeda Suku, Agama, ras dan Bahasa, mari kita ciptakan bersama kondisi damai menghadapi tahun politik ini," pungkas Danrem.

Kamis, 13 Oktober 2022

0 Memasuki Hari kedua, Satgas TMMD Ke 115 Kodim 1314/Gorut Kebut Pembuatan Drainase

 

Memasuki hari kedua di lokasi sasaran kegiatan fisik TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-115 TA.2022 Kodim 1314/Gorut, teriknya panas matahari sangat terasa menyengat kulit namun tidak menghalangi semangat personel satgas TMMD dan masyarakat dalam bekerja.

Dalam hal ini Personel Satgas bersama warga terlihat tetap bersemangat dalam mengerjakan pembuatan saluran air (drainase), di lokasi sasaran TMMD di Desa Bontula, Kecamatan Asparaga Kabupaten Gorontalo, Kamis (13/10/2022).

Dansatgas TMMD Ke-115 Letkol Czi Adityo Bangun Pratomo, mengatakan kegiatan pengerjaan drainase ini dikerjakan oleh personel Satgas TMMD ke-115 sudah memasuki hari kedua, dan ini mendapat dukungan dari masyarakat setempat yang turut membantu dalam pengerjaannya.

Personel TMMD telah menjalankan tugasnya di lokasi yang telah ditetapkan, dan langsung melakukan pekerjaan sesuai dengan pembagian tugas dan tanggung jawab masing-masing di sektor lokasi sasaran Fisik.

"Dalam sasaran fisik ini, kami buat drainase dan jembatan, dan itu telah kita kerjakan dan tentunya dibantu warga setempat," terangnya.

Selain pembuatan drainase, melanjutkan pembuatan plat duiker dan perbaikan jalan juga dilakukan untuk pendistribusian material pada lokasi pembangunan akses jalan tani. "Sehingga pelaksanaan pekerjaan Pembangunan akses jalan tani nantinya berjalan dengan baik," jelasnya.

"Saya berharap pada pelaksanaan TMMD Ke-115 ini tidak ada halangan dan rintangan seperti cuaca buruk atau lainnya yang dapat menggangu kelancaran proses pekerjaan ini, saya juga minta doa dan dukungan kita semua agar pelaksanaan kegiatan ini berjalan lancar," pungkasnya.

0 Korem 133/NW Gelar Sosialisasi Pembinaan Antisipasi Balatkom Dan Paham Radikal Tahun 2022

 

Guna mengantisipasi berkembangnya Bahaya Laten Komunis (Balatkom) dan gerakan paham Radikal, Korem 133/Nani Wartabone menggelar Sosialisasi Pembinaan Antisipasi Balatkom dan paham Radikal kepada Prajurit jajaran Korem, FKPT Gorontalo dan FKPPI Kota Gorontalo, bertempat di Aula Kusno Danupoyo Makorem 133/NW, Jl Trans Sulawesi Desa Tridharma Kec. Pulubala Kab. Gorontalo. Kamis, (13/10/2022).

Kegiatan Antisipasi Balatkom dan Paham Radikal TA 2022 tersebut dipimpin langsung oleh Danrem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P dan dihadiri oleh Kasiter Kasrem 133/NW Kolonel Inf Yayat Priatna P, S.I.P., M.Tr.(Han), Pasi Komsos Siterrem 133/NW Mayor Inf Basrang, Dadenma Rem 133/NW Kapten Inf Suthan Lagalo, para Ka Balak Aju Korem 133/NW, Perwakilan Babinsa jajaran Korem 133/NW, Kabid Penelitian FKPT Gorontalo Dr. Lukman Laliyo M.Pd., MM, Sekertaris pengurus cabang FKPPI Kota Gorontalo Erick Karwur.

Danrem 133/NW dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi diselenggarakan bertujuan untuk membekali para Prajurit jajaran Korem 133/NW tentang pentingnya pemahaman Bahaya Laten Komunis dan Faham Radikal serta cara menangkal timbulnya kembali gerakan-gerakan komunis gaya baru dengan cara meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, meningkatkan pemahaman kembali terhadap nilai-nilai Pancasila, meningkatkan wawasan kebangsaan, meningkatkan kemanunggalan TNI-Rakyat serta mewaspadai terhadap upaya penyusupan.

"Karena perlu diingat bahwa komunis di Indonesia merupakan bahaya laten yang tidak pernah mati, akan tetapi hanya berubah bentuk serta akan terus berkembang dengan gaya baru. Untuk itu sebagai prajurit dan PNS kita harus pandai dalam menyikapi berita-berita yang berkembang di media sosial," imbuhnya.

Danrem menegaskan apalagi saat ini sekarang sedang marak diberitakan tentang berita-berita hoax dan mereka selalu melakukan kegiatan propaganda di media massa maupun elektronik. Gerakan komunis cara pandangnya yang cenderung anti agama dan menolak sistem kekeluargaan dan selalu muncul kepermukaan secara tiba-tiba, jika kondisinya memungkinkan.

Harus kita pahami bahwa sifat Balatkom dan Faham Radikal selalu menunggu momen yang tepat, selanjutnya mengambil kesempatan untuk melaksanakan aksinya. Disini upaya proaktif dari Apkowil dan unsur Intelijen sangat diperlukan dalam membantu pengawasan dan upaya pencegahannya sebagai langkah antisipai agar ajaran Komunisme dan Faham Radikal tidak berkembang dan membahayakan bagi keutuhan negara.

"Mudah-mudahan melalui kegiatan ini, para anggota akan mempunyai referensi semakin lengkap untuk selanjutnya mengingatkan kepada keluarga dan generasi penerus bangsa tentang Bahaya Laten Komunis dan Faham Radikal yang kesemuanya bertujuan untuk mengganti Ideologi Pancasila," tandasnya.

Kegiatan Sosialisasi tersebut dilanjutkan dengan pemberian materi dari Kabid Penelitian FKPT Gorontalo Dr. Lukman A.R. Laliyo M.Pd., MM dan Pasi Komsos Sitter Rem 133/NW Mayor Inf Basrang tentang Komunisme dan Radikalisme.

0 Jaga Kebugaran dan Kesehatan Prajurit jajarannya, Danrem 133/NW Ajak Olah Raga Bersama

 

Guna menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh agar tetap terjaga, Danrem 133/NW Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P didampingi Kasrem beserta para Kasi Korem 133/NW melaksanakan olah raga bersama satuan jajaran Korem 133/NW, bertempat di Lapangan Taruna Remaja Kel. Tenda Kec. Hulonthalangi Kota Gorontalo, Kamis (13/10/2022).

Pembinaan fisik dengan olah raga merupakan faktor utama dalam menjaga kesehatan dan pola hidup sehat. Hal tersebut disampaikan Danrem 133/NW Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P., dihadapan seluruh Anggota Satuan jajaran Korem 133/NW sebelum melaksanakan kegiatan olah raga.

"Selain untuk menjaga kesehatan dan kebugaran kegiatan olahraga bersama ini juga sebagai sarana untuk menciptakan kekeluargaan dan kekompakan sebagai satu kesatuan Keluarga Besar Korem 133/Nani Wartabone, dengan Kebersamaan dan kekompakan merupakan kunci sukses keberhasilan didalam melaksanakan tugas, karena dalam kebersamaan itu, telah tertanam prinsip kerjasama yang kuat," terangnya.

Brigjen TNI Amrin Ibrahim juga menekankan kepada seluruh Anggota Satuan jajaran Korem 133/NW agar selalu meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam kehidupan sehari-hari serta selalu berdisiplin dalam melaksanakan tugas, disiplin adalah kunci seorang prajurit dalam mencapai keberhasilan di setiap pelaksanaan tugas.

Usai menerima pengarahan dari Komandan Korem 133/NW Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P Prajurit Satuan jajaran Korem melaksanakan kegiatan olah raga bersama, adapun olah raga yang dilaksanakan yaitu lari terpimpin mengelilingi seputaran Lapangan Taruna Remaja dan melaksanakan olah raga umum seperti Bola Volly dan Futsal.

Kegiatan olahraga bersama di ikuti oleh Kasrem 133/NW, Para Kasi Korem 133/NW, Dandim 1304/Gorontalo, Danyonif 713/ST, Para Dan Ka Balak Aju Korem 133/NW, Para Perwira, Bintara dan Tamtama jajaran Korem 133/NW.

 

. PENERANGAN KOREM 133/NWB | KODAM MERDEKA