Sabtu, 02 April 2022

0 Jelang Ramadhan 1443 H/2022, Danrem 133/Nani Wartabone Tinjau Ketersediaan dan Stabilitas Harga Bahan Pokok di Pasar Sentral Kota Gorontalo

 

Dalam waktu dekat Umat Muslim sedunia akan menghadapi bulan yang penuh berkah dan bulan yang istimewa karena bulan ramadhan adalah anugerah dan nikmat yang agung yang telah diberikan oleh Allah SWT kepada umat Nabi Muhammad SAW. 

Di dalamnya terdapat keutamaan- keutamaan dan hikmah khusus yang diberikan Allah SWT kepada hambanya yang ikhlas dan tulus menjalankan ibadah puasa, serta ibadah-ibadah lainnya hal ini yang diungkapkan oleh Danrem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P disela-sela melakukan peninjauan di Pasar Sentral Kota Gorontalo yang didampingi lansung oleh Dandim 1304/Gorontalo Letkol Inf. Arif Munawar, S.E, MM.

Peninjauan tersebut dalam rangka mengantisipasi kenaikan harga kebutuhan pokok dan barang penting lainnya jelang bulan Suci Ramadhan 1443 H/2022 di Pasar Sentral Kota Gorontalo Jl. Pattimura, Kel. Limba U Dua, Kec. Kota Selatan, Kota Gorontalo yang didampingi lansung oleh Dandim 1304/Gorontalo Letkol Inf. Arif Munawar, S.E, MM. Sabtu (2/4/2022).

"Kemudian yang paling penting dalam peninjauan kita kali ini yaitu kita juga mensosialisasikan kepada masyarakat khususnya masyarakat pengunjung dan para pedagang di pasar untuk selalu menggunakan masker dan mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah", Ujarnya.

Danrem menuturkan bahwa beberapa hari kebelakangan ini masyarakat diresahkan dengan terjadinya kelangkaan salah satu kebutuhan pokok masyarakat yakni minyak goreng, namun Pemda Gorontalo sudah berupaya untuk pendistribusian minyak goreng curah ke beberapa pedagang di wilayah Gorontalo.

"Tentunya hal ini harus kita pastikan kelapangan agar keresahan warga masyarakat kita dapat kita hilangkan apalagi sebentar lagi kita akan menghadapi bulan Suci Ramadhan dan kebutuhan akan minyak goreng pasti lebih meningkat lagi, disamping standar harga di penjualan apakah sesuai dengan komitmen sebelumnya" tegasnya.

"Hari ini kita turun secara bersama dengan Dandim 1304/Gorontalo, untuk  mengecek beberapa pedagang di Pasar Sentral Kota Gorontalo terkait dengan ketersediaan kebutuhan pokok masyarakat menjelang bulan Suci Ramadhan 1443 H/2022" tutupnya.

0 komentar:

Posting Komentar

 

. PENERANGAN KOREM 133/NWB | KODAM MERDEKA