Selasa, 06 Desember 2022

0 Danrem 133/NW Tinjau RTLH Bantauan KASAD Dalam Rangka Program Babinsa Masuk Dapur

 

Komandan Korem (Danrem) Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P melaksanakan peninjauan langsung Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) Bantuan dari KASAD Dalam Rangka Program Babinsa Masuk Dapur, bertempat di Desa Bulotalangi Kec. Bulotalangi Timur Kab. Bone Bolango, Senin (5/12/2022).

Turut mendampingi Danrem 133/NW Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P dalam melaksanakan peninjauan RTLH, Kasiter Kasrem 133/NW Kolonel Inf Yayat Priatna. S.I.P.M. Tr Han, Dandim 1304/Gorontalo Kolonel Inf Arif Munawar,SE.,MM, Danramil 1304-04/Tapa Kapten Inf Nendra, Danunit Kodim 1304/Gorontalo Serma Zubedi R. Sadue dan Sekretaris Desa Bulotalangi Bapak Fuat Balango. 

Danrem 133/NW menyampaikan bahwa kedatangannya yaitu dalam rangka meninjau pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik Bapak Husa Mahmud yang beralamat di Desa Bulotalangi Kec. Bulango Timur Kab. Bone Bolango, Gorontalo.

"Pembangunan RLTH yang merupakan program KASAD melalui Babinsa Masuk Dapur dengan merehab rumah Bapak Husa Mahmud ini semoga memberi manfaat dan tingkatkan kesejahteraan untuk keluarga dan hal itu sebagai wujud kepedulian TNI Angkatan Darat untuk keluarga yang kurang mampu," terang Danrem.

Danrem 133/NW menegaskan Kami akan usahakan agar RTLH ini dapat segera memiliki air bersih. Untuk pengadaannya lewat koordinasi Koramil 1304-04/Tapa dengan Pemerintah Desa setempat. Sedangkan untuk pengadaan listrik, kami akan akan memberikan bantuan pemasangan lampu PLN.

Sementara, Bapak Husa Mahmud pemilik rumah RTLH tersebut mengcapkan syukur dan terima kasih kepada Bapak KASAD Khususnya kepada Danrem 133/NW dalam memberikan bantuan Rumah (RTLH) yang melibatkan anggotanya dalam rangka melaksanakan pembedahan Rumah yang tidak layak huni.

0 komentar:

Posting Komentar

 

. PENERANGAN KOREM 133/NWB | KODAM MERDEKA