Sabtu, 03 Desember 2022

0 Danrem 133/NW Diwakili Kasiter Kasrem Hadiri Musyawarah Daerah ke-IX PD XXX Generasi Muda FKPPI Prov. Gorontalo

 

Komandan Korem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P diwakili Kasiter Kasrem 133/NW Kolonel Inf Yayat Priatna P, S.I.P., M.Tr.Han menghadiri kegiatan Musyawarah Daerah ke-IX PD XXX Generasi Muda FKPPI Prov. Gorontalo, bertempat di Hotel Damhil Jl. Ir. H. Joesoef Dalie Komplek Universitas Negeri Gorontalo, Kec Kota Tengah, Kota Gorontalo, Sabtu (3/12/2022).

Dalam sambutannya Danrem 133/NW yang dibacakan Kasiter Kasrem 133/NW menyampaikan saya ucapkan terimakasih dan penghargaan yang tulus kepada segenap anggota Generasi Muda FKPPI Prov. Gorontalo yang selama ini terus menjalin komunikasi, Koordinasi serta Silaturrahmi bersama Korem 133/NW.

"Saya percaya bahwa pada saat ini dan yang akan datang TNI dan Polri bersama segenap keluarga besarnya akan terus bahu membahu dan bersatu dalam suatu kebersamaan yang kokoh guna menyikapi setiap permasalahan yang berkaitan dengan kepentingan Bangsa dan Negara Indonesia," ujarnya.

Pada Musda Generasi Muda FKPPI tahun 2022 ini saya berharap Generasi Muda FKPPI mempunyai ide ide kreatif dalam menghadapi berbagai ancaman Radikalisme serta separatisme di era Digital serta memiliki soliditaa yang kuat dan militan guna menjaga Pancasila dan NKRI. 

"Saya juga berharap kepada segenap anggota Generasi Muda FKPPI Prov. Gorontalo untuk turut membantu terciptanya iklim yang kondusif di daerah ini dengan menempatkan diri sebagai agen penyejuk dengan menetralisir segala upaya provokasi atau isu isu yang memancing masyarakat luas untuk bertindak destruktif yang mengatasnamakan Demokrasi ataupun aspirasi Politik," tandasnya.

Kegiatan Musyawarah Daerah tersebut juga dirangkaikan dengan pembentukan Organisasi yang baru dan pengangkatan Ketua GM FKPPI Provinsi Gorontalo.

Untuk diketahui, Ibu Reni Widiawati terpilih sebagai Ketua GM FKPPI Prov. Gorontalo masa bakti 2022-2027 setelah melewati beberapa tahap persidangan dan mendapat rekomendasi dari ketua umum GM FKKPPI Pusat. 

Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan soliditas baik kepada pembina maupun kepada pengurus dan sesama anggota FKPPI dan mendukung program program pemerintah yang telah di Programkan selama ini. 

Turut hadir dalam kegiatan Musda tersebut Anggota DPR -RI Ibu Ida Sayidah Rusli Habibi, Dandim 1304/Gorontalo Kolonel Inf Arif Munawar, S.E., M.M, Dir Binmas Polda Gorontalo/Mewakili Kapolda Gorontalo Kombes Pol Amirjan S.IK, Ketua Umum GM FKPPI Pusat Dwi Rianta Soerbakti, Asisten II/Mewakili Penjagub Gorontalo Sutan Rusdi, Anggota DPR Prov. Gorontalo Wayan Sugiarta, Staf Ahli/Mewakili Bupati Bone Bolango Pran Susilo, Asisten III/Mewakili Bupati Kabupaten Gorontalo Rommy Syahrain, Danramil 1316-02 Paguyaman Kapten Inf Sulaeman, Danramil 1315-01 Telaga Lettu Inf Aliwu Darisa, Pasi Pers 1314 Gorut Lettu Chk Soewito, Pasi Intel Yonif 713/ST Lettu Inf Josua Saragih, Pasi Pers 1313 Pohuwato Letda Inf Irwansyah.

0 komentar:

Posting Komentar

 

. PENERANGAN KOREM 133/NWB | KODAM MERDEKA