Minggu, 01 Mei 2022

0 Danrem 133/NW Bersama Forkopimda Provinsi Gorontalo Meninjau Pos Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1443 H

 

Komandan Korem 133/NW Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P bersama Forkopimda Provinsi Gorontalo melaksanakan peninjauan dan pengecekan Pos Pengamanan Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1443 H di Wilayah Kota Gorontalo, Minggu (1/05/2022).

Kegiatan peninjauan dan pengecekan Pos Pengamanan Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1443 H di bagi menjadi 3 titik  diantaranya yaitu Pos Pengamanan di Wilayah Kota Gorontalo, Kab. Gorontalo dan Kab. Bone Bolango.

Tujuannya untuk mengecek kesiapan pelaksanaan pengamanan di wilayah teritorial Korem 062/Tn.Sesuai amanat UU RI nomor 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan, Polri khususnya Polantas bersama Pemerintah yang didukung instansi terkait dan pemangku jalan lainnya memiliki tanggung jawab untuk menjaga keamanan dan kelancaran arus lalu lintas serta menurunkan titik lokasi kemacetan, pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas guna terciptanya keamanan dan ketertiban yang kondusif.

Setibanya di pos pengamanan yang sedang ditinjau, Danrem 133/NW bersama Forkopimda Prov. Gorontalo melaksanakan pengecekan langsung sarana dan prasarana kelengkapan di Pos pengamanan serta menanyakan tentang situasi dan perkembangan di seputaran posko pengamanan kepada petugas setempat.

Terlihat kelengkapan di posko baik personel maupun sarpras lainnya sudah lengkap termasuk tenaga kesehatan untuk vaksin bagi masyarakat yang belum vaksin Covid-19 serta tempat istirahat bagi pemudik yang membutuhkan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Danrem 133/NW Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P, Kapolda Gorontalo Irjen Pol. A.Wiyagus, Kabinda Gorontalo Suryono, SS, Wagub Gorontalo Dr. Drs. H. Idris Rahim, MM, Sekda Prov. Gorontalo  Dr. Darda Daraba, Danlanal Gorontalo Letkol Laut (P) Homa Sugama, Dansub Pom XIII/Gorontalo Lettu CPM Mardani Probo Winadi, Ps. Kasi R/P Dishar Satrad 224 Lettu Lek Adis Presetyo, Kanwil Kementrian Agama Prov. Gorontalo Syafrudin Baderung, Pengurus Dewan Adat Prov. Gorontalo Ishak Bumulo, Para Asisten dan Kepala OPD Provinsi Gorontalo.

0 komentar:

Posting Komentar

 

. PENERANGAN KOREM 133/NWB | KODAM MERDEKA