Selasa, 24 Mei 2022

0 Danrem 133/NW Hadiri Kegiatan Penyaluran BTPKLW Ketahanan Pangan Minyak Goreng Oleh TNI di Wilayah Kodim 1304/Gorontalo

Korem 133/Nani Wartabone melalui Kodim 1304/Gorontalo salurkan Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima,Warung (BTPKLW), Ketahanan Pangan Minyak Goreng Oleh TNI, bertempat di Lapangan Kodim 1304/Gtl Jl. Nani Wartabone Kelas. Biawao Kec. Kota Selatan Kota Gorontalo. Selasa (24/5/2022).

Kegiatan Penyaluran Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima,Warung (BTPKLW), Ketahanan Pangan Minyak Goreng dihadiri dan tinjau langsung oleh Danrem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P. dan didampingi oleh Dandim 1304/Gorontalo Letkol Inf. Arif Munawar, S.E, MM.

Dalam sambutannya, Danrem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P mengatakan kegiatan bantuan BLT minyak goreng ini diperuntukkan bagi warga Kota Gorontalo, Kab. Gorontalo dan Kab. Boalemo.

"Ucapan terima kasih kepada masyarakat untuk penerima Penyaluran Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima,Warung (BTPKLW), Ketahanan Pangan Minyak Goreng di Kodim 1304/Gorontalo," ucap Danrem.

Brigjen TNI Amrin Ibrahim menegaskan Dana Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima, Warung (BTPKLW) ini dari Presiden untuk Masyarakat Bukan dari TNI atau Polri tetapi TNI-Polri yang dipercayakan untuk membagikan kepada masyarakat.

Pelaksana Pembagian BTPKLW dan Ketahanan Pangan Minyak Goreng dari Presiden dan di percayakan oleh TNI-Polri untuk membagi kepada Masyarakat. "Diharapkan bantuan dari Priseden ini bermanfaat bagi masyrakat, dan betul-betul di manfaatkan dengan baik," tandasnya.

"Program BLT minyak goreng ini merupakan upaya pemerintah untuk memerangi tingginya harga minyak goreng melalui skema BTPKLW, pelaksanaan penyaluran BLT minyak goreng dilaksanakan melalui Koramil dengan cara memasukkan data melalui sistem aplikasi yang telah di sediakan oleh kodim 1304/Gorontalo dan bagi warga yang belum mendapatkan bantuan, akan di data dan nanti akan dicarikan  solusinya," pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Danrem 133/Nw Brigjen TNI. Amrin Ibrahim, S.I.P, Dandim 1304/Gorontalo Letkol Inf. Arif Munawar, S.E, MM., Waka Polres Kota Gorontalo Kompol Alexsander Tumpal, S.I.K, Kasi Datun Kejari Kota Gorontalo Antonius Bangun Silitonga, SH., Kadis Kominfo Kota Gorontalo, Kadis Kominfo Kota Gorontalo Daud Panegoro dan para warga penerima bantuan BTPKLW.

0 komentar:

Posting Komentar

 

. PENERANGAN KOREM 133/NWB | KODAM MERDEKA