Rabu, 25 Mei 2022

0 Danrem 133/NW Menerima Kunker dan Silaturahmi Serta Pengukuhan Penjabat Gubernur Gorontalo Sebagai Warga Kehormatan Korem 133/Nani Wartabone

 

Komandan Komando Resor Militer (Danrem ) 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P menerima kunjungan kerja (kunker) dan Silaturahmi serta Pengukuhan Penjabat Gubernur Gorontalo Dr. Ir. Hamka Hendra Noer, M.Si Sebagai Warga Kehormatan Korem 133/NW, yang berlangsung di Makorem 133/NW Jl. Trans Sulawesi, Desa Tridharma, Kec. Pulubala Kab. Gorontalo. Rabu (25/5/2022).

Kedatangan Penjabat Gubernur Gorontalo Dr. Ir. Hamka Hendra Noer, M.Si di Makorem 133/Nani Wartabone disambut baik oleh Danrem 133/NW Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P dan di sambut dengan tari langga yang merupakan jenis tarian beladiri asal Gorontalo.

Selanjutnya dilaksanakan kegiatan Pengukuhan Penjabat Gubernur Gorontalo sebagai Warga Kehormatan Korem 133/Nani Wartabone yang ditandai dengan pembacaan pernyataan resmi dan pemakaian jaket oleh Komandan Korem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Amrin Ibrahim bertempat di Lapangan Makorem 133/NW.

Danrem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P dalam sambutannya menyampaikan dengan memohon Ridho Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, pada hari ini, Rabu 25 Mei 2022 saya Komandan Korem Brigjen TNI Amrin Ibrahim beserta seluruh jajaran Korem secara resmi mengukuhkan Penjabat Gubernur Gorontalo Bapak Hamka Hendra Noer sebagai Warga Kehormatan Korem 133/Nani Wartabone.

"Kehadiran Bapak Gubernur Gorontalo di Makorem 133/NW dengan makna yang sangat penting bagi upaya memelihara dan meningkatkan hubungan kerjasama dan persaudaraan, sehingga diharapkan akan banyak muncul ide, gagasan, dan kegiatan yang dapat disinergikan antara Korem 133/NW dan Pemda Gorontalo di berbagai bidang kegiatan dalam membangun Gorontalo demi kesejahteraan masyarakat," ucap Danrem 133/NW.
 
Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P menjelaskan dalam pemberian anugerah ini bukan hanya keputusan pribadi, akan tetapi menurut pertimbangan seluruh Staf mulai dari Kasrem, Staf jajaran Korem, Balak Korem 133/NW dan seluruh Prajurit Korem 133/NW, dengan harapan pemerintah daerah memiliki kesamaan pandangan dalam memajukan bangsa dan negara ini, sekaligus memiliki kedudukan yang sangat penting dalam membantu memacu gerak pertumbuhan ekonomi nasional dan roda pembangunan di wilayah.

"Harapannya kedepan antara Korem 133/NW dan Pemerintah Daerah memiliki kesamaan pandangan, visi, dalam membangun Provinsi Gorontalo agar lebih maju dan pertumbuhan ekonomi meningkat," tandas Danrem.

Pada kesempatan yang sama, Penjabat Gubernur Gorontalo Dr. Ir. Hamka Hendra Noer, M.Si mengucapkan terima kasih serta apresiasi yang setinggi-tingginya atas kehormatan yang diberikan Korem 133/NW kepada dirinya.

Kehormatan dan penghargaan serta kepercayaan itu, menurutnya merupakan amanah yang luar biasa dan akan dijalankan dengan penuh tanggung jawab.

"Atas nama pribadi saya dan keluarga serta Pemerintah Provinsi Gorontalo mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya atas penghargaan yang diberikan kepada kami, Insyaallah Warga Kehormatan ini akan kami jaga integritas marwah Korem 133/NW. Insyaallah kedepan kita bisa bersinergi, berkolaborasi antara Pemerintah dengan Korem 133/NW," tutur Pj. Gubernur Gorontalo.

Setelah pelaksanaan upacara pengukuhan, Danrem 133/NW bersama Pj. Gubernur Gorontalo beserta Para Kasi Korem 133/NW dengan pimpinan OPD Pemprov Gorontalo  melaksanakan rangkaian kegiatan touring mengelilingi Makorem 133/Nani Wartabone, melakukan penanaman pohon matoa dan diakhiri dengan kegiatan komunikasi sosial dengan jajaran Korem 133/NW.

0 komentar:

Posting Komentar

 

. PENERANGAN KOREM 133/NWB | KODAM MERDEKA