Rabu, 04 Oktober 2023

0 Peringati HUT TNI Ke-78, Korem 133/NW Gelar Ziarah Rombongan Nasional

 



Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-78 yang jatuh pada 5 Oktober 2023, Korem 133/Nani Wartabone menggelar Upacara Ziarah Nasional yang dilaksanakan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Desa Pentadio Barat Kec. Telaga Biru Kab. Gorontalo, Rabu (4/10/2023).

Sebagai Inspektur Upacara Komandan Korem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Totok Sulistyono, S.H., M.M., M.I.P., dan turut dihadiri oleh Kabinda Gorontalo Khairul Amir S.Si., Hakim Tinggi Gorontalo Deky Felix Wagiju, SH ., Wakajati Gorontalo Wahyudi, S.H., M.H., Wakil Ketua DPRD Prov. Gorontalo H. Sofyan Puhi S.T, Kasrem 133/NW Kolonel Inf Mochamad Arief Hidayat, Para Kasi Kasrem 133/NW, Wakil Walikota Gorontalo Ryan Kono, Karo Rena Polda Gorontalo Kombes Pol. Suratno, S.I.K, M.Si., Danlanal Gorontalo Letkol Laut (P) Indragiri Yani Wardono, S.T., M.Sc., M.Tr. Opsla, Dandenhub Rem 133/NW Letkol Chb Nur Rahmat, Para Dandim jajaran Korem 133/NW, Kapolres Gorontalo Akbp Dadang Wijaya SIK, MM., Dansatradar 224/Kwd Mayor Lek Janner Halumoan Silalahi.ST.Han., Wadanyonif 713/ST Kapten Inf Samuel Lingga Hasudungan S. S.T Han., Para Dan/Ka Balak Aju Korem 133/NW, Ketua Persit KCK Koorcab Korem 133/NW PD XIII/Mdk Ny. Dewi Totok Sulistyono beserta pengurus.

Ziarah diawali dengan penghormatan kepada arwah pahlawan, menghingkan cipta, peletakan karangan bunga oleh inspektur upacara, dilanjutkan dengan doa bersama dan ditutup dengan penghormatan terakhir dilanjutkan dengan tabur bunga oleh seluruh peserta ziarah.


Dalam kegiatan tersebut, Danrem 133/NW Brigjen TNI Totok Sulistyono menyampaikan acara ini menjadi kegiatan rutin dilakukan oleh prajurit TNI sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas jasa pahlawan yang telah gugur. Diharapkan melalui kegiatan ini dapat kembali menggugah semangat persatuan, cinta tanah air, rela berkorban dan jiwa nasionalisme untuk generasi penerus bangsa.

"Perlu diketahui, hari ulang tahun TNI diperingati setiap tanggal 5 Oktober merujuk pada peristiwa sejarah ditetapkannya Tentara Keamanan Rakyat (TKR) oleh Soekarno yang sebelumnya bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR). Penetapan ini dilakukan pada 5 Oktober 1945. Sementara itu nama Tentara Nasional Indonesia (TNI) sendiri baru ditetapakan pada 3 Juni 1947," ungkap Bapak Jendral Bintang Satu tersebut.

Disela-sela tabur bunga Danrem juga mengatakan, bahwa kegiatan ziarah ini merupakan keharusan di lingkungan prajurit TNI, termasuk dalam rangka memperingati HUT TNI ke-78, agar kita selalu mengingat jasa-jasa para pahlawan, juga sebagai bentuk rasa hormat dan bangga terhadap para pahlawan, bahwa kita ada karena perjuangan dan pengorbanan tanpa pamrih dari para pendahulu serta kita perlu mencontoh semangat perjuangan dari para pendahulu kita, yang rela mengorbankan jiwa dan raganya demi bangsa dan negara yang kita cintai.

0 komentar:

Posting Komentar

 

. PENERANGAN KOREM 133/NWB | KODAM MERDEKA