Senin, 20 Februari 2023

0 Danrem 133/NW Hadiri Silaturahmi Pemprov Gorontalo, Forkopimda Prov. Gorontalo Bersama Pejabat Baru Kajati Gorontalo

 

Komandan Korem (Danrem) 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Totok Sulistyono, S.H., M.M., M.I.P menghadiri acara Ramah Tamah Pemerintah Provinsi Gorontalo, Forkopimda Provinsi Gorontalo bersama Pejabat baru Kepala Kejaksaan Tinggi Gorontalo bapak Purwanto Joko Irianto, S.H., M.H, bertempat di Gedung  Grand Palace Convention Center (GPCC).Jl Jhon Ariyo Katili Kel, Paguyaman Kec, KotaTengah Kota Gorontalo, Senin (20/2/2023).

Kegiatan ramah tamah tersebut turut dihadiri oleh Penjabat Gubernur Gorontalo Dr. Ir. Hamka Hendra Noer, M.Si, Kapolda Gorontalo Irjen Pol. Helmy Santika.S.I.K.Msi.M.M., Forkopimda Provinsi Gorontalo, Kepala Kantor Wilayab Kemenkum HAM Prov. Gorontalo Heni S. Wd, Kepala Organisasi Perangkat Daerah Provinsi/Kab/Kota se Gorontalo.

Kegiatan diawali dengan Sambutan Pejabat Baru Kepala Kejaksaan Tinggi Gorontalo Purwanto Joko Irianto, SH, MH menyampaikan ucapan terima kasih atas sambutannya yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Gorontalo yang begitu special buat kami dan keluarga semoga kehadiran kami dapat diterima di Gorontalo dan membantu Pemerintah Daerah Gorontalo.

"Mohon dukungan Forkopimda dan seluruh stakeholder untuk mendukung tugas-tugas kami di Gorontalo. Kejaksaan mendorong penuh kepada Pemda untuk membangun seluas-luasnya, jika ragu silahkan bisa minta pendapat hukum maupun pendampingan hukum terkait pembangunan di daerah Gorontalo," tegasnya.

Pada kesempatan yang sama Pj. Gubernur Gorontalo Sambutan Dr. Ir. Hamka Hendra Noer, M.Si mengatakan atas nama pribadi, masyarakat dan Pemerintah Prov. Gorontalo mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada bapak Purwanto Joko Irianto, S.H., M.H di Prov. Gorontalo dengan semboyan Adat bersendikan Syara, Syara bersendikan Kitabullah.

"Kejaksaan tinggi Gorontalo salah satu mitra kerja Pemerintah Daerah dalam menyelenggarakan tugas di bidang penegakan hukum oleh karena itu tidak berlebihan kiranya jika kami menaruh harapan besar kepada kepemimpinan bapak Purwanto Joko Irianto, S.H., M.H bawa hubungan dan kerjasama yang telah terjalin selama ini akan tetap terbina dan terpelihara dengan baik demi terlaksananya program pembangunan yang berkesinambungan di Provinsi Gorontalo," ungkapnya.

Dalam pelaksanaan roda pemerintahan di Provinsi Gorontalo Alahamdulillah selama ini kami telah dapat membangun sinergi, komunikasi, koordinasi dan kolaborasi yang baik dengan seluruh unsur Forkopimda dan Instansi Vertikal yang ada. 

"Di tahun Politik ini kami meminta kepada bapak Kajati yang baru agar betul betul kita jaga secara bersama sama menjaga kondusif penyelenggaraan Pilpres sampai tahun 2024 sesuai dengan arahan dari bapak Presiden," tandasnya.

0 komentar:

Posting Komentar

 

. PENERANGAN KOREM 133/NWB | KODAM MERDEKA